Multi Slide CT Scan 128 Slices


Sebagai salah satu wujud dan komitmen RSUD Ulin Banjarmasin dalam memberikan pelayanan kesehatan yang prima, menyeluruh, terpadu, aman dan berkualitas secara profesional, dengan pemanfaatan teknologi informasi dan teknologi medis canggih, kini dilengkapi produk layanan diagnostik dengan sebuah perangkat dengan teknologi terbaru berupa Multi Slice CT (MSCT) 128 Slices.

MSCT 128 Slices merupakan generasi terbaru CT Scan yang memiliki kemampuan untuk menghasilkan informasi dan memberikan gambaran diagnostik yang lebih baik, terutama untuk pemeriksaan organ bergerak termasuk jantung, dengan kecepatan pemeriksaan yang cukup singkat dan menghasilkan gambar lebih akurat dan serta resolusi yang lebih baik.



Jenis pemeriksaan yang bisa dilakukan

Pemeriksaan-pemeriksaan yang dapat dilayani dengan MSCT 128 Slices yaitu :

  1. MSCT Urograpjy
  2. MSCT Heart / Cardiac
    • Adanya resiko penyakit jantung ringan atau sedang
    • Evaluasi anatomi cardiac / pericardial, adanya massa trombus
    • Kasus-kasus chest pain
    • Evaluasi setelah bypass grafis dan pemasangan stents
    • Evaluasi gerakan dinding jantung dan fungsi katup
    • Mendeteksi adanya anomali jantung
  3. MSCT Head / Cranial
  4. MSCT Neck / Carotid Vascular
  5. MSCT Abdomen Upper and Lower
  6. MSCT Bone
  7. MSCT Whole Body
  8. Pemeriksaan thorax, abdomen, leher dan kepala serta vascular
  9. CT Angiography dan rekonstruksi 3D
  10. Pembuluh darah Arteri Coronary dan fungsi myocardiac
  11. dll


Keunggulan CT Scan 128 Slices
  1. Proses scan lebih cepat (multiple phase), pengambilan gambar sekaligus untuk seluruh tubuh (wholebody scanning) hanya membutuhkan waktu kurang dari 10 detik.
  2. Potongan lebih tipis, sehingga lebih teliti untuk mencari kelainan tubuh.
  3. Memungkinkan di rekonstruksi ke bentuk 3 dimensi, sehingga menghasilkan gambar lebih nyata.
  4. Tingkat radiasi lebih kecil, sehingga lebih aman bagi tubuh.
  5. Dapat menilai perfusi jaringan dan organ bergerak (misalnya : jantung, otak, hati, dll)
  6. Format hasil scaning tersedia dalam bentuk digital.

banner
Previous Post
Next Post

2 komentar:

Tinggalkan jejak anda disini